Tampilkan postingan dengan label Gunung api. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Gunung api. Tampilkan semua postingan

Kamis, 04 April 2013

Gunung-gunung kita dan Energi Panas Bumi




Indonesia yang terletak pada jalur gunungapi lingkar Pasifik dan lintas Asia memiliki lebih dari 400 gunung berapi dan 129 di antaranya aktif, sehingga Indonesia merupakan negara yang paling kaya akan gunung di dunia (16%). Pada bulan Maret 2013 Pusat Data Informasi dan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), menyebutkan, 18 gunung berstatus waspada yakni Gunung Dieng, Seulawah Agam (Aceh, Sumatera), Papandayan (Garut, Jabar), Dukuno (Pulau Halmahera), Sinabung (Kab Karo, Sumatera Utara), Marapi (Sumatera Barat), Tangkubanparahu (Lembang, Jabar), Soputan (Sulawesi Utara), Semeru (Lumajang, Jatim), Krakatau (Selat Sunda), Gamkonora (Halmahera), Talang (Solok, Sumatera Barat), Bromo (Jatim), Ibu (Halmahera), Kerinci (Jambi, Sumatera), Ili Lewotolo (Pulau Lembata), Sangeangapi (Kepulauan Nusa Tenggara), dan Gamalama (Maluku Utara).